MAGELANG - Batiwanwil Serma Antonius dan Babinsa Desa Jati Sertu Budi Santoso, anggota Koramil 12/Sawangan memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa-siswi SMPN 3 Sawangan, Desa Jati, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang. Selasa (06/02/2024).
Di halaman sekolah tersebut, pelatihan PBB yang diberikan dalam rangka meningkatkan kemampuan siswa-siswi serta menanamkan disiplin dan karakter sejak dini sehingga lahir generasi bangsa yang berkualitas.
Baca juga:
Tanamkan Disiplin, Babinsa Latih PBB
|
Menurut Serma Antonius, pelatihan PBB dasar ini bertujuan agar para siswa dan siswi mampu melaksanakan perintah aba-aba dari pelatih sehingga memiliki disiplin yang bagus. Diantaranya seperti sikap sempurna yang benar, sikap istirahat di tempat, dan gerakan lainnya.
Harapannya akan tertanam jiwa kedisiplinan pada siswa-siswi SMPN 3 Sawangan sejak dini karena itu merupakan kunci keberhasilan dalam meraih cita-cita yang didambakan, salah satunya disiplin bisa dalam bentuk disiplin waktu dan disiplin belajar, " ujarnya.
Salah satu Guru Pembina Sekolah, Sukri, S.Pd. menyampaikan rasa syukurnya dan selalu bangga kepada TNI khususnya Koramil 12/Sawangan yang selalu dekat dengan kami serta masyarakat.
"Semoga TNI dan masyarakat selalu tetap solid, kompak dan saling bekerjasama, supaya Indonesia tetap jaya dan aman dari segala ancaman, " pungkasnya.
Pen0705/R12