MAGELANG, -Komandan Koramil 03 Bandongan Kodim 0705 Magelang Kapten Caj Wagino, menghadiri undangan Pembinaan dan Pelatihan Satuan Pelindung Masyarakat ( SATLINMAS ) bertempat di aula Balai Desa Rejosari Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang.Senin Kemarin (7/6)
Danramil 03 Bandongan Kapten Caj Wagino mengatakan, apa yang dilakukan oleh saudara-saudara anggota linmas pada siang hari ini, merupakan kegiatan mulia dan tentunya ibadah karena didasari dengan keikhlasan.Dengan meluangkan waktunya untuk hadir dalam kegiatan ini, Linmas merupakan mitra kami ( TNI dan Polri ) dibawah naungan Kepala Desa.
"Jadi saudara-saudara jangan merasa sendiri ataupun kecil hati di situ ada kami( Koramil) maupun instansi yang lainnya merupakan mitra dari bapak bapak linmas"
Satuan Perlindungan Masyarakat, merupakan garda terdepan dalam menjaga keamanan, ketertiban lingkungan untuk menciptakan situasi yang kondusif di tingkat Desa Rejosari ini "kata Kapten Caj Wagino.
Ditempat yang sama Camat Bandongan Suroto S.Sos juga menyampaikan, sesuai dengan Kemendagri No 26 tahun 2020 tentang penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat serta perlindungan masyarakat.
" Saya sampaikan terimakasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada Pemerintah Desa Rejosari, terkait dengan kegiatan kapasitas peningkatan tugas satlinmas yang sudah berjalan setiap tahun"Ujarnya.
Tugas pokok anggota Linmas ini sudah dilaksanakan oleh bapak bapak semuanya, dalam kegiatan sehari hari.Meskipun tidak menggunakan uniform karena kejadian bencana alam yang sifatnya secara mendadak serta membutuhkan deteksi dini, cegah dini dian tentunya dengan kecepatan dalam bertindak membantu kesusahan masyarakat.
Dapat di tarik kesimpulan bahwa daerah Kabupaten Magelang sering terjadi bencana alam dan harus memerlukan penanganan yang spontanitas, terkait dengan kegiatan masyarakat apabila anggota linmas melaksanakan keamanan diwajibkan memakai seragam, harapannya anggota linmas tetap kompak serta solid dalam melaksanakan tugas kedepan yang lebih baik"kata Suroto S.Sos.
Kami sangat berharap kepada anggota Linmas agar bisa menjaga keamanan dan dapat melindungi masyarakat khususnya di desa Rejosari.
Diharapkan bersama-sama dengan instansi terkait dan masyarakat dapat menjaga keamanan apabila ada kegiatan masyarakat supaya dapat terjaga situasi yang kondusif"imbuh M Badaruddin Kades Rejosari.
Redaktur : Gunawan Pendim 0705 Mgl